Beranda Verifikasi Pojok Cyber Artikel Berita Profil Kontak
[Hoaks] Berdiri dengan Satu Kaki selama 20 Detik untuk Deteksi Stroke
04 Oktober 2021 523 Admin CSIRT Buleleng

Penjelasan

Beredar di media sosial Facebook, sebuah informasi yang menyebutkan cara mendeteksi stroke dengan berdiri menggunakan satu kaki selama 20 detik.

Faktanya, dilansir dari kompas.com, berdiri dengan satu kaki selama 20 detik bukanlah cara yang dapat diandalkan untuk mendiagnosis stroke. Diagnosis stroke membutuhkan lebih dari satu kriteria. Hanya mengandalkan satu metode saja bisa menyebabkan kesalahpahaman besar. Adapun gejala yang paling menonjol di antara pasien stroke termasuk kesulitan berbicara, Bell's palsy (kelemahan atau kelumpuhan pada satu sisi wajah) dan kelemahan lengan serta kaki.

 

 

 

 

Link Sumber

https://www.kompas.com/tren/read/2021/10/03/170500065/-hoaks-berdiri-dengan-satu-kaki-selama-20-detik-untuk-deteksi-stroke?page=2

https://factcheck.afp.com/http%253A%252F%252Fdoc.afp.com%252F9ND3UR-1