Beranda Verifikasi Pojok Cyber Artikel Berita Profil Kontak
[Hoaks] Ida Dayak Adalah Cucu Mantan Presiden Soekarno
14 April 2023 356 Admin CSIRT Buleleng

Penjelasan

Beredar sebuah unggahan video di platform Youtube yang mengeklaim bahwa Ida Dayak adalah cucu dari mantan Presiden Soekarno.

Faktanya, klaim yang menyatakan bahwa Ida Dayak adalah cucu dari mantan Presiden Soekarno adalah tidak benar. Dilansir dari jalahoaks.jakarta.go.id dan suara.com, sang pengunggah video hanya membuat kompilasi foto mantan Presiden Soekarno, Presiden Joko Widodo, dan Ida Dayak pada video yang diunggahnya. Selain itu, tidak ditemukan bukti konkret bahwa Ida Dayak adalah cucu dari mantan Presiden Soekarno dalam unggahan video tersebut. Narator pun hanya membacakan profil singkat milik Ida Dayak yang belakangan ini menjadi sorotan lantaran dipercaya dapat melakukan pengobatan alternatif dan mengobati berbagai jenis penyakit.

Link Sumber

https://jalahoaks.jakarta.go.id/detail/HOAKS-Ida-Dayak-Adalah-Cucu-Mantan-Presiden-Soekarno

https://metro.suara.com/read/2023/04/10/091319/cek-faakta-presiden-jokowi-kaget-tak-disangka-ida-dayak-ternyata-cucu-soekarno