Beredar di media sosial Facebook sebuah gambar yang memperlihatkan piagam penghargaan Museum Rekor-Dunia Indonesia untuk Joko Widodo (Jokowi) sebagai presiden pertama di dunia yang lari ketika ditemui rakyatnya.
Faktanya, dikutip dari Medcom.id klaim bahwa Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) memberi penghargaan kepada Jokowi sebagai presiden pertama di dunia yang lari ketika ditemui rakyatnya adalah salah. MURI diketahui tidak pernah memberikan penghargaan tersebut. Setelah ditelusuri dan mengecek langsung ke dalam situs MURI, tidak ditemukan rekor yang dimaksud oleh pemilik akun Facebook yang mengunggah gambar tersebut.