Beranda Verifikasi Pojok Cyber Artikel Berita Profil Kontak
[Disinformasi] Ma'ruf Amin Imbau Umat Islam Shalat Taubat agar Virus Corona Cepat Teratasi
23 Maret 2020 800 Admin CSIRT Buleleng

Penjelasan

Beredar di sosial media Facebook unggahan sebuah foto disertai dengan narasi “KH MARUF AMIN menghimbau kepada seluruh umat ISLAM di INDONESIA untuk melakukan sholat TOBAT supaya virus corona atau COVID19 agar cepat teratasi.”

Setelah ditelusuri, tidak ditemukan berita seperti klaim pada foto tersebut. Faktanya, foto yang dipakai pada unggahan tersebut merupakan foto dokumentasi Sekretariat Wakil Presiden yang ditayangkan oleh media daring Republika.co.id pada artikel berujudul “Wapres Sebut Belum Ada Perubahan Persiapan Haji” pada Jumat, 6 Maret 2020.  Diketahui foto yang digunakan oleh Republika diambil saat Wapres Ma'ruf Amin tengah berkunjung ke Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim Pekanbaru, Riau. Sehingga dapat disimpulkan foto dengan narasi yang diunggah adalah hasil modifikasi, dan ditambahkan dengan narasi yang menyesatkan.

Link Sumber

https://republika.co.id/berita/q6rhsy396/wapres-sebut-belum-ada-perubahan-persiapan-haji?fbclid=IwAR15WWrvLIqcDD1FG-FInEPMNjsffEzNbwFVBD4i4LtNoEBIRwarfA_LSus

https://www.suara.com/news/2020/03/22/194848/cek-fakta-maruf-amin-imbau-umat-islam-salat-tobat-cegah-corona-benarkah