Beredar kabar pada pesan berantai Whatsapp yang mengimbau untuk tidak keluar pada malam hari sebab geng motor XTC Indonesia akan melakukan sweeping di daerah Bandung.
Dikutip dari akun facebook @Jabarsaberhoaks, klaim informasi bahwa XTC Indonesia adakan sweeping di Bandung Timur adalah salah. Terkait broadcast tersebut, pihak DPP XTC Indonesia menegaskan bahwa broadcast itu adalah kabar bohong atau hoaks. DPP XTC Indonesia dalam keterangannya yang diunggah di media sosial instagram resmi @xtc_indonesia menyebut adanya anggota XTC yang dibunuh adalah benar. Namun mereka memastikan kabar terkait sweeping itu adalah hoaks.