Beranda Verifikasi Pojok Cyber Artikel Berita Profil Kontak
[Disinformasi] Potongan Video Banjir di Kalimantan Selatan
17 Januari 2021 673 Admin CSIRT Buleleng

Penjelasan

Beredar sebuah potongan video di media sosial Twitter. Postingan tersebut berisikan video rekaman terjadinya banjir di Kalimantan Selatan. Dalam postingan tersebut terdapat narasi yang menjelaskan bahwa, "Dengan harapan kita semua yang berada di Kalimantan Selatan air lekas surut dan semua masyarakat selalu dalam keadaan sehat wal afiat. Terimakasih para Relawan dan Tim Evakuasi yang tak pernah lelah dalam berbuat kebaikan. Sama-sama mendoakan #PrayforKalSel”. 

Berdasarkan penelusuran, klaim bahwa video rekaman tersebut merupakan peristiwa banjir di Kalimantan Selatan adalah salah. Faktanya, peristiwa tersebut terjadi di Pondok Gede Permai Bekasi pada tanggal 1 Januari 2020 lalu, serta video tersebut telah disunting dan digabungkan dengan beberapa gambar seolah-olah terjadi di Kalimantan Selatan sehingga menimbulkan kesan keliru.

Link Sumber

https://turnbackhoax.id/2021/01/16/salah-potongan-video-banjir-dengan-harapan-kita-semua-yang-berada-di-kalimantan-selatan-air-lekas-surut/?fbclid=IwAR3Vx_4CHF63heH8mtk3hv9yOnpGh2qPu2DTpYw1f5Lw3UVv-RI7Eu4kG7w

https://jabar.suara.com/read/2020/01/03/145007/ini-cerita-perekam-detik-detik-belasan-kendaraan-yang-hanyut-di-pgp-bekasi