Beredar di media sosial Facebook unggahan yang disertai sebuah artikel berjudul "Akan Mundur dari Jabatan, Mensos Risma Merasa Tak Kuat dan Berat". Pada artikel menyebutkan bahwa Menteri Sosial Tri Rismaharini dalam waktu dekat akan mundur dari jabatannya. Alasannya ia merasa tak kuat dan berat mengemban jabatan. Dalam unggahannya tersebut dilengkapi dengan narasi yang berbunyi "Wawasan sekelas walikota dipaksakan Jadi Menteri ya ky gini hasilnya Menyerah...????????".
Dilansir dari Medcom.id, klaim Mensos Risma akan mundur dengan alasan tidak kuat adalah salah. Faktanya, pernyataan Mensos Risma diungkapkan sebagai perandaian bukan situasi yang sebenarnya saat ini.