Beranda Verifikasi Pojok Cyber Artikel Berita Profil Kontak
[Disinformasi] Satu Warga di Wilayah Kelurahan Sukarawarna Kota Bandung Positif Virus Corona
03 April 2020 739 Admin CSIRT Buleleng

Penjelasan

Beredar unggahan di media sosial Twitter yang menyebutkan satu pasien di Kelurahan Sukawarna positif virus corona (Covid-19). Pasien tersebut dikabarkan merupakan seorang penghuni indekos di wilayah Kelurahan Sukarawarna, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung.

Faktanya, berdasarkan konfirmasi PRFM News yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Camat Sukajadi, Agus Mulyadi menyampaikan bahwa kabar yang telah beredar tersebut adalah tidak benar. Pasalnya, setelah dilakukan penelusuran oleh tim dari Kecamatan Sukajadi, korban yang dituduh terpapar tersebut tidak memiliki gejala Covid-19 . Saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Agus menegaskan, korban sudah melakukan tes dan hasilnya negatif Covid-19.

Link Sumber

https://www.instagram.com/p/B-dud5yDLUG/

https://tasikmalaya.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/pr-06359656/cek-fakta-dikabarkan-penghuni-indekos-di-sukajadi-bandung-positif-corona-simak-faktanya