Telah beredar di media sosial Facebook, sebuah postingan yang bertuliskan "Teruntuk heaters pasti kejang kejang, vtube skrg dibawah naungan FIFA,heaters jamgan iri ya berani melawan ombak besar yahahaha palepale #godaymen #ragumurugiku #horaumum". Dalam unggahan tersebut juga terdapat foto Presiden FIFA Gianni Infantino yang tampak menunjukkan logo dari aplikasi VTube yang dibuat oleh PT. Future View Tech ke grup VTUBER_INDONESIA.
Faktanya, foto tersebut merupakan hasil editan atau suntingan. Foto aslinya adalah foto ketika Presiden FIFA Gianni Infantino berpose dengan Trofi Piala Dunia Wanita setelah pengumuman bahwa Australia / Selandia Baru adalah tuan rumah pemenang untuk FWWV23 pada 25 Juni 2020.