[Disinformasi] Video Warga Keluyuran Di Atas Jam 2 Siang Diancam Pukul Rotan saat Penerapan PSBB Bandung Raya

21 April 2020 | 2806 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Video Warga Keluyuran Di Atas Jam 2 Siang Diancam Pukul Rotan saat Penerapan PSBB Bandung Raya

Penjelasan :

Beredar video sosialisasi pihak kepolisian mengingatkan warga agar tidak beraktivitas di luar rumah diatas pukul 14.00. Warga yang membandel diancam akan dipukul menggunakan rotan oleh aparat. Video tersebut di klaim untuk penerapan PSBB Bandung Raya. 

Faktanya, menurut postingan dari akun Instagram Humas Polda Jabar, video yang beredar tersebut terjadi di daerah Sentani Papua. Pembatasan aktivitas warga di sana disebut akan mulai dilakukan pada Senin, 20 April mendatang.

Link Sumber

https://www.instagram.com/p/B_L_jC_Dh1e/

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...