Beredar sebuah postingan video yang memperlihatkan seorang pria yang tengah emosi melempar laptop dan membanting TV saat melihat tayangan Mata Najwa episode eksklusif Presiden Joko Widodo. Unggahan tersebut disertai dengan narasi “ Tahan Emosi Bpk, Jangan Karena Hal Tersebut Bpk tdak Bisa Menahan Emosi Bpk, Klu sudah seperti itu siapa yg rugi”.
Faktanya video tersebut merupakan hasil suntingan atau editan dari kedua video yang berbeda. Video yang memperlihatkan seorang pria tengah membanting laptop tersebut merupakan kejadian yang diunggah juni 2016 saat menonton pertandingan Euro 2016 antara Turki melawan Kroasia. Sedangkan video Najwa mewawancarai Presiden Jokowi dilakukan pada Selasa, 21 April 2020. Video tersebut dapat dilihat pada Youtube Najwa Shihab dengan judul "Jokowi Diuji Pandemi – Jokowi: Mudik dan Pulang Kampung Itu Beda (Part 2) | Mata Najwa".
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...