[Hoax] Gambar Anies Baswedan Dilantik Menjadi Jenderal

17 Mei 2024 | 181 Kali | Alit

Gambar Anies Baswedan Dilantik Menjadi Jenderal

Penjelasan :

Beredar sebuah unggahan di media sosial Tiktok memperlihatkan Anies Baswedan mengenakan seragam militer. Dalam unggahan tersebut juga dituliskan bahwa Anies Baswedan telah dilantik menjadi jenderal bintang tujuh. Video ini diunggah oleh akun bernama CCTV in Operation pada 18 April 2024.

Faktanya, dilansir dari laman viva.co.id, Anies Baswedan tidak memiliki latar belakang militer. Anies Baswedan adalah politikus dan akademika. Selain itu, pangkat jenderal tertinggi di Indonesia hanya sampai bintang 5 yang dimiliki oleh tiga orang saja yaitu Jenderal Besar Soedirman, Jenderal Besar Abdul Haris Nasution, dan Jenderal Besar Soeharto.

Link Sumber

https://www.viva.co.id/amp/siapa/read/32-anies-rasyid-baswedan-ph-d

https://www.viva.co.id/amp/trending/1713721-mengenal-sosok-jenderal-bintang-5-yang-hanya-ada-tiga-di-indonesia

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...