Beredar sebuah pesan berantai pada platform Whatsapp berupa testimoni seseorang yang mengklaim sembuh dari Covid-19 dengan berendam di air laut. Pesan tersebut dijelaskan bahwa Virus Corona dapat diobati dengan cara berendam di air laut pada saat siang hari di Jam 10.00 - 13.00.
Faktanya, menurut penelusuran cekfakta.tempo.co yang mengkonfirmasi informasi tersebut kepada dokter spesialis paru konsultan Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan Jakarta, Erlina Burhan, diketahui bahwa klaim pada pesan berantai tersebut adalah tidak benar. Erlina menjelaskan bahwa mustahil Covid-19 bisa disembuhkan hanya dengan berendam di laut. Pasalnya, virus Corona tidak menyerang permukaan tubuh seperti kulit, melainkan menyerang sel-sel di dalam tubuh. Hingga saat ini WHO menyampaikan belum ada obat atau vaksin untuk menyembuhkan atau mencegah Covid-19.
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...