[Hoax] Jokowi Sebut akan Kabur jika Didemo

29 Oktober 2020 | 2644 Kali | Toni Aryadi

Jokowi Sebut akan Kabur jika Didemo

Penjelasan :

Beredar sebuah narasi yang menyebutkan Presiden Joko Widodo akan kabur jika didemo. Narasi itu beredar di media sosial Facebook. Dalam foto tersebut terdapat narasi Jokowi yang geram terus dihina dan dijelek-jelekkan. “Di Jelek-jelekin, Saya Diam Di Hina-hina, Di Rendahkan saya Juga Diam...Tapi Di demo..Saya kabur.” demikian narasi pada foto tersebut.

Berdasarkan penelusuran, klaim Jokowi akan kabur jika didemo adalah keliru. Faktanya, ucapan Jokowi tersebut telah disunting dari ucapan sebenarnya. Dilansir Kompas.com, Presiden Joko Widodo geram karena lebih dari sembilan juta orang di Indonesia masih percaya berita atau informasi bohong (hoaks), termasuk hoaks tentang Presiden Jokowi. Mulai dari kabar Jokowi sebagai anggota Partai Komunis Indonesia (PKI), antek asing dan aseng, anti ulama hingga pro pernikahan sejenis. "Selama 4,5 tahun saya jadi Presiden dihina-hina, saya diam, sabar ya Allah. Selama 4,5 tahun saya dijelek-jelekin, saya diam, saya enggak jawab. 4,5 tahun dituduh-tuduh, Presiden Jokowi PKI, saya juga diam, tapi sekarang saya mau jawab. Kenapa saya diam, dan sekarang mau jawab, karena dari survei yang kita lakukan 9 juta orang percaya pada isu seperti ini," kata Jokowi dilansir Kompas.com.

Link Sumber

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ybDV19ZK-cek-fakta-jokowi-sebut-akan-kabur-jika-didemo-ini-faktanya

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...