[Disinformasi] Video Anak Kecil Terlindas Mobil di SPBU Sumedang

06 Desember 2020 | 563 Kali | Toni Aryadi

Video Anak Kecil Terlindas Mobil di SPBU Sumedang

Penjelasan :

Telah beredar sebuah video mengenai sebuah mobil yang sedang melindas seorang anak kecil di salah satu SPBU di daerah Sumedang. Terlihat dari cctv SPBU, mobil tersebut terlihat sedang dikendarai oleh pengemudinya yang hendak mengisi bahan bakar. Kemudian mobil tersebut tersebut terlihat melindas seorang anak kecil yang berdiri tepat di depan mobil tersebut. Dalam narasi postingan tersebut, dikatakan bahwa, "TEREKAM CCTV SEORANG ANAK TERLINDAS BAN MOBIL." Narasi tersebut juha menjelaskan tanggal kejadian yaitu pada tanggal 28 November 2020 silam dan bertempat di Parakanmuncang, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Setelah dilakukan penelusuran, diketahui video tersebut terjadi di Jalan Raya rancaekek Garut KM 27, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat. Kepala Sub Bagian Humas Polres Sumedang AKP Dedi Juhana, menegaskan kepada Kompas melalui telepon. “Setelah kami kroscek, lokasi kejadiannya itu terjadi di SPBU 34.403.34, tepatnya di Jalan Raya Rancaekek Garut KM 27, Kabupaten Bandung,” ujar Dedi pada Senin, 30 November 2020 lalu.  Dilansir dari Kompas.com, Dedi juga memastikan bahwa korban dan sopir di dalam mobil bukan warga Kabupaten Sumedang.

Link Sumber

https://www.kominfo.go.id/content/detail/31298/disinformasi-video-anak-kecil-terlindas-mobil-di-spbu-sumedang/0/laporan_isu_hoaks

https://turnbackhoax.id/2020/12/05/salah-video-anak-kecil-terlindas-mobil-di-spbu/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=salah-video-anak-kecil-terlindas-mobil-di-spbu

https://regional.kompas.com/read/2020/11/30/11004561/video-viral-bocah-terlindas-mobil-di-spbu-ini-kata-polres-sumedang?page=all

https://news.detik.com/berita-jawa-barat/d-5275749/viral-video-bocah-terlindas-mobil-di-spbu-rancaekek-bandung

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...