[Hoax] Video Lagu “Kebyar Kebyar” Dinyanyikan oleh Penyanyi Asal Spanyol saat Upacara Penutupan Olimpiade Tokyo 2020

22 Agustus 2021 | 995 Kali | Edy Krisna

Video Lagu “Kebyar Kebyar” Dinyanyikan oleh Penyanyi Asal Spanyol saat Upacara Penutupan Olimpiade Tokyo 2020

Penjelasan :

Beredar unggahan di media sosial Facebook, sebuah video seorang penyanyi yang tengah menyanyikan lagu berjudul “Kebyar Kebyar” karya salah satu musisi Indonesia, Gombloh. Video tersebut juga disertai dengan narasi yang menyatakan bahwa penampilan tersebut merupakan penampilan penyanyi asal Spanyol pada upacara penutupan Olimpiade Tokyo 2020.

Berdasarkan hasil penelusuran, video tersebut bukan merupakan penampilan penyanyi asal Spanyol yang menyanyikan lagu  “Kebyar Kebyar” pada saat upacara penutupan Olimpiade Tokyo 2020, melainkan video penampilan oleh group band asal Inggris, Arkarna, pada acara “Mega Konser Dunia” yang diselenggarakan di Studio RCTI, Jakarta Barat, pada 18 Agustus 2015 lalu.

Link Sumber

https://www.youtube.com/watch?v=7N4GjJ7Qdrg

https://www.timesindonesia.co.id/read/news/365375/cek-fakta-lagu-gebyar-gebyar-dinyanyikan-penyanyi-spanyol-pada-closing-ceremony-olimpiade-tokyo?fbclid=IwAR0hYxikdcKQu33YeWe6x8bVtADF_TGP7q0l75a5EzPlZ2asKlDIcpXKzgs

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...