[Hoax] SMS dari BPJS Berikan Bantuan Rp100 Juta

23 November 2021 | 510 Kali | Edy Krisna

SMS dari BPJS Berikan Bantuan Rp100 Juta

Penjelasan :

Beredar di media sosial Facebook unggahan berupa tangkapan layar pesan singkat (SMS) mengatasnamakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang memberikan bantuan Rp100 juta. Dalam narasi yang beredar, penerima SMS diminta untuk mengecek bantuan tersebut melalui WhatsApp dan link dengan alamat bit.ly.

Faktanya, dilansir dari kompas.com, Pjs. Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJamsostek (BPJS Ketenagakerjaan) Dian Agung Senoaji mengatakan, bahwa SMS yang beredar adalah hoaks. Kepala Humas BPJS Kesehatan, M. Iqbal Anas Ma'ruf juga mengatakan bahwa BPJS Kesehatan tidak pernah memberikan bantuan melalui nomor dan link itu. Adapun nomor telepon BPJamsostek adalah (+6221)50911333 dan melalui call center di nomor 175. Sementara, alamat website resminya di bpjsketenagakerjaan.go.id.

Link Sumber

https://www.kompas.com/tren/read/2021/11/22/163000465/-hoaks-sms-dari-bpjs-berikan-bantuan-rp-100-juta?page=2

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4716853/cek-fakta-hoaks-bpjs-berikan-bantuan-cek-rp-100-juta

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...