Beredar sebuah informasi lowongan pekerjaan yang diunggah pada salah satu situs, lowongan tersebut mengklaim bahwa terdapat kebutuhan pegawai di PT PLN (Persero) Sumatera Utara. Pada informasi tersebut, tertulis bahwa gaji yang akan diterima sebesar Rp10 juta - Rp20,5 juta. Pada situs tersebut juga terdapat tautan yang diklaim sebagai halaman untuk mengunggah lamaran pekerjaan.
Faktanya, informasi lowongan pekerjaan tersebut adalah tidak benar, dan bukan merupakan informasi resmi yang dirilis oleh PT PLN (Persero). Pada media sosial milik PLN Sumatera Utara ditegaskan bahwa informasi yang terdapat pada situs tersebut adalah hoaks. Informasi rekrutmen PLN hanya akan dilakukan melalui situs milik PLN yaitu pln.co.id dan diumumkan melalui media sosial resmi milik PLN.
https://www.instagram.com/p/CYViXkLr1vx/?utm_medium=copy_link
https://www.instagram.com/p/CYVpGC1BkDg/?utm_medium=share_sheet
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...