[Hoax] Penyebaran Varian Omicron Lebih Cepat dari Jadwal Mei 2022

11 Januari 2022 | 744 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Penyebaran Varian Omicron Lebih Cepat dari Jadwal Mei 2022

Penjelasan :

Telah beredar di media sosial sebuah informasi yang diklaim sebagai jadwal penyebaran Covid-19 varian Omicron lebih cepat dari Mei 2022. Kedua tabel tersebut berisikan varian Covid-19 disertai keterangan bulan dan tahun. Pada varian Omicron dan keterangan waktu yang sejajar diberi tanda garis merah. 

Faktanya, klaim yang mengatakan bahwa perkiraan penyebaran Covid-19 varian Omicron lebih cepat dari jadwal Mei 2022 adalah salah. Dilansir dari liputan6.com yang juga dikutip dari reuters.com menyebutkan, dokumen itu tidak dikeluarkan oleh badan mana pun yang terdaftar. Dihubungi oleh Juru Bicara untuk World Economic Forum (WEF), WHO, serta Yayasan Bill dan Melinda Gates semuanya mengonfirmasi bahwa dokumen ini tidak terkait dengan organisasi mereka. Tidak ada bukti bahwa varian Covid-19 sedang dijadwalkan, seperti yang diklaim oleh unggahan.

 

 

 

 

 

Link Sumber

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4856703/cek-fakta-tidak-benar-penyebaran-varian-omicron-lebih-cepat-dari-jadwal?medium=Headline&campaign=Headline_click_1

https://www.reuters.com/article/factcheck-variants-chart-idUSL1N2P91AX

https://apnews.com/article/fact-checking-984062821125

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...