Beredar di media sosial Facebook, unggahan video berdurasi 37 detik yang memperlihatkan asap putih keluar dari pesawat. Pada video, terdapat suara seorang pria mengaku melihat chemtrails yang disebut dapat membuat warga Bandung keracunan.
Faktanya, dilansir dari Instagram resmi @jabarsaberhoaks, klaim bahwa asap putih tersebut merupakan chemtrails yang dapat membuat warga keracunan, adalah salah. Asap putih yang keluar dari pesawat merupakan hal biasa dan diistilahkan sebagai condensation trail atau contrail. Jika sesuatu seperti awan atau asap itu dianggap sebagai chemtrail, tentu tidak berdasar. Penampakan seperti awan atau asap itu merupakan uap air yang terkandung dalam sisa pembakaran bahan bakar pesawat. Uap tersebut dapat terlihat jelas karena suhu udara di ketinggian yang dingin.
https://www.instagram.com/p/CZ_Y6OUBJfz/
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...