[Disinformasi] Viral Banjir Bandang di Pondok Guluk-Guluk Sumenep dan Memakan Korban Jiwa

18 Februari 2020 | 592 Kali | Alit

Viral Banjir Bandang di Pondok Guluk-Guluk Sumenep dan Memakan Korban Jiwa

Penjelasan :

Viral sebuah video yang memperlihatkan banjir bandang di Pondok Pesantren Annuqayah Guluk-guluk Sumenep dan memakan korban jiwa. peristiwa itu terjadi pada hari Senin (17/2/2020).

Faktanya, video yang beredar tersebut adalah kejadian lama pada tahun 2016 dan diangkat kembali. Memang betul pada hari Senin (17/2/2020) terjadi banjir tapi tidak menyebabkan banjir bandang seperti yang dijelaskan di video tersebut. Terkait banjir yang memakan korban seorang santri tidaklah benar. Faktanya memang benar ada seorang santri yang terseret banjir di parit Pondok Pesantren, akan tetapi tidak sampai merenggut nyawa dan hanya terluka ringan saja.

Link Sumber

https://tagar.id/santri-ponpes-annuqayah-sumenep-terseret-arus-banjir

https://beritajatim.com/peristiwa/hujan-deras-sumenep-dikepung-banjir/

https://portalmadura.com/sejumlah-akun-medsos-sebarkan-berita-hoaks-banjir-ponpes-annuqayah-221158

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...