[Disinformasi] Setiap Keluarga di DKI Jakarta Diberi Bantuan Sebesar Rp 1,2 Juta

21 April 2020 | 571 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Setiap Keluarga di DKI Jakarta Diberi Bantuan Sebesar Rp 1,2 Juta

Penjelasan :

Beredar postingan di media sosial yang menyebut bahwa setiap keluarga di DKI Jakarta diberi bantuan sebesar Rp1,2 juta. Bantuan itu diberikan terkait pandemi Virus Covid-19. Kabar tersebut berawal dari cuitan sebuah akun Twitter yang melakukan retweet link artikel Vivanews.com berjudul "Pemerintah Pusat Mulai Distribusi Bansos ke 1,2 Juta Keluarga di DKI".

Dikutip dari medcom.id  klaim bahwa setiap keluarga di DKI Jakarta diberi bantuan sosial sebesar Rp 1,2 juta adalah salah. Faktanya yang dimaksud jumlah 1,2 juta adalah jumlah keluarga ditargetkan mendapat bantuan sosial di DKI Jakarta. Berdasarkan artikel Vivanews.com berjudul "Pemerintah Pusat Mulai Distribusi Bansos ke 1,2 Juta Keluarga di DKI" sudah dijelaskan bahwa pemerintah pusat mulai mendistribusikan sembako untuk masyarakat terdampak Covid-19, tidak hanya di Jakarta. Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) mengawalinya dengan pembagian sembako untuk masyarakat di wilayah DKI Jakarta sekitar 1,2 juta keluarga.

 

Link Sumber

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/GbmYqBLb-setiap-keluarga-di-dki-jakarta-diberi-bantuan-sebesar-rp1-2-juta-ini-fakta

https://turnbackhoax.id/2020/04/20/salah-di-dki-setiap-keluarga-sudah-diberi-paket-bantuan-sebesar-rp12-juta-hanya-penyaluran-bantuan-bertahap/

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...