[Hoax] Pesan Berantai Facebook Messenger Istri Walikota Samarinda Untuk Penggalangan Dana Baksos

23 Juni 2020 | 682 Kali | Toni Aryadi

Pesan Berantai Facebook Messenger Istri Walikota Samarinda Untuk Penggalangan Dana Baksos

Penjelasan :

Beredar sebuah pesan berantai di Facebook Messenger mengatasnamakan Istri dari Walikota Samarinda, Puji Setyowati Jaang. Akun tersebut melakukan penggalangan dana bakti sosial (baksos) untuk pembangunan panti melalui chat messenger Facebook . Dalam pesannya tertulis bahwa penggalangan dana dikumpulkan melalui transfer lewat rekening bank atas nama Lestari Apriyanti. 

Kepala Dinas Kominfo Samarinda, Aji Syarif Hidayatullah, telah mengkonfirmasi bahwa akun Istri dari Walikota Samarinda tersebut telah di-hack oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. “Mohon ijin menginformasikan, bahwa akun Facebook Ibu Puji Setyowati isteri bapak Walikota Samarinda yang juga ketua TP PKK Samarinda dan Anggota DPRD Provinsi Kaltim telah di-hack. Mohon agar tidak menanggapi permintaan pertemanan terlebih ketika ada permintaan bantuan baik melalui FB, HP ataupun lainnya. Itu tidak benar dan agar kita selalu waspada,” ucap Aji Syarif Hidayatullah yang langsung menerima pesan dari Walikota Samarinda, Sabtu (20/6/2020). Oleh karenanya, penggalangan dana yang mengatasnamakan Istri Walikota Samarinda itu tidaklah benar dan telah melakukan penipuan berkedok Baksos dengan menggunakan akun Kloning Ibu Puji Setyowati jaang. Masyarakat dihimbau agar lebih berhati-hati ketika menerima pesan yang memanfaatkan media sosial ataupun WA yang tidak jelas.

Link Sumber

https://www.merdeka.com/peristiwa/akun-facebook-istri-wali-kota-samarinda-diretas-minta-uang-bermodus-sumbangan.html

https://kumparan.com/kumparannews/ramai-akun-facebook-istri-wali-kota-samarinda-dihack-ada-yang-tertipu-rp-2-juta-1tehwacL2pa

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...