[Disinformasi] Nama Ibu Kota Nusantara Diambil dari Nama DN Aidit

30 Januari 2022 | 545 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Nama Ibu Kota Nusantara Diambil dari Nama DN Aidit

Penjelasan :

Beredar sebuah narasi unggahan pada media sosial Twitter yang berisi klaim bahwa pemilihan Nusantara sebagai nama ibu kota baru mengandung nilai historis, karena diambil dari nama lengkap DN Aidit, yaitu Dipa Nusantara Aidit sebagai penghormatan terhadap pemimpin besar komunis.

Setelah ditelusuri, klaim yang menyebut bahwa pemilihan nama Nusantara berasal dari nama lengkap DN Aidit yaitu Dipa Nusantara Aidit, serta sebagai bentuk penghormatan kepada tokoh tersebut adalah salah. Faktanya, Kepala Bappenas Suharso Monoarfa menjelaskan, terpilihnya nama Nusantara merupakan hasil konsultasi dan diskusi dengan ahli bahasa hingga ahli sejarah. Nusantara dipilih sebagai nama ibu kota baru lantaran nama tersebut sudah dikenal sejak dulu dan telah menjadi ikonik secara internasional. Selain itu, nama Nusantara mudah menggambarkan Republik Indonesia.

 

 

 

 

 

Link Sumber

https://jalahoaks.jakarta.go.id/detail/HOAKS-Pemilihan-Nama-Nusantara-Berasal-dari-Nama-DN-Aidit

https://merahputih.com/post/read/hoaks-atau-fakta-nama-ibu-kota-nusantara-dipilih-untuk-hormati-pimpinan-pki-aidit

https://news.detik.com/berita/d-5901985/nama-ibu-kota-baru-diumumkan-nusantara-ini-fakta-faktanya/1

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...