Telah beredar sebuah tautan yang mengarah ke sebuah situs dengan logo Garuda Indonesia. Dalam tautan tersebut terdapat sebuah informasi yang memberikan instruksi untuk membagikan sebuah pesan ke 5 grup atau 20 teman di WhatsApp untuk mendapatkan hadiah uang Rp2 juta.
Faktanya, klaim yang mengatakan bahwa Garuda Indonesia membagikan uang sebesar Rp2 juta adalah tidak benar. Dilansir dari liputan6.com, Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menjelaskan bahwa informasi yang beredar tersebut adalah hoaks. Irfan juga membagikan pengumuman berisi tangkapan layar situs yang identik dengan tautan yang beredar dan telah diberi label hoaks.
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...