[Hoax] Artikel Merdeka.com Berjudul

02 Mei 2022 | 558 Kali | Alit

Artikel Merdeka.com Berjudul

Penjelasan :

Telah beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan video dan tangkapan layar artikel dari merdeka.com dengan narasi bahwa Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki mukjizat karena bisa berbicara dengan binatang seperti Nabi Sulaiman.

Faktanya, klaim bahwa Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut Presiden Jokowi memiliki mukjizat karena bisa berbicara dengan binatang seperti Nabi Sulaiman adalah tidak benar. Klaim ini merupakan hoaks yang kembali beredar di tengah masyarakat. Melalui situsnya, merdeka.com menegaskan bahwa portal berita tersebut tidak pernah membuat atau menayangkan berita sebagaimana seperti tangkapan layar yang beredar. Berdasarkan hasil penelusuran merdeka.com, ditemukan foto identik seperti dalam unggahan tersebut. Salah satunya dalam artikel merdeka.com berjudul "Wakil Perdana Menteri Singapura Ucapkan Selamat Idul Fitri ke Wapres Ma'ruf Amin" yang diunggah pada 21 Mei 2020.

Link Sumber

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/5b2GLXMk-cek-fakta-ma-ruf-sebut-jokowi-punya-mukjizat-bisa-bicara-dengan-binatang-seperti-nabi-sulaiman-ini-faktanya

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/nN9Xp9rK-cek-fakta-ma-ruf-amin-sebut-jokowi-bisa-bicara-dengan-binatang-ini-faktanya

https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-penyebar-hoaks-catut-merdekacom-terkait-berita-wapres-maruf-amin.html

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...