Kembali menebar modus akun yang mengaku dan mengatasnamakan Bapak PJ Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana.
Akun Facebook ini sudah dapat admin posting akhir tahun lalu pada postingan (https://www.facebook.com/photo/?fbid=535703151918284&set=a.226570286164907).
Setelah di laporkan, ternyata akun ini masih aktif, sahabat minfo dan masyarakat Buleleng dapat memblok, atau menghapus pertemanan akun ini jika sudah berteman. Jika di messenger atau di chatting oleh akun ini bisa di abaikan saja.
Kami himbau sahabat minfo dan masyarakat Buleleng untuk tetap Konfirmasi sebelum percaya akun media sosial Baru yang mengatasnamakan Pejabat Pemerintah, sekalipun mengatasnamakan rekan, ataupun orang yang sahabat kenal.
Laporan langsung
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...