Ditemukan sebuah unggahan Facebook yang membagikan sebuah informasi mengenai adanya lowongan pekerjaan Pertamina di tahun 2024. Unggahan tersebut juga menyertakan sebuah link yang diklaim sebagai link pendaftaran kerja.
Namun rupanya unggahan tersebut berisi informasi yang tidak benar, karena melalui laman Facebook resmi milik Pertamina sendiri mereka menjelaskan bahwa semua informasi mengenai rekrutmen pegawai Pertamina hanya dapat diakses melalui recruitment.pertamina.com, selain dari link tersebut maka dapat diwaspadai sebagai link untuk modus penipuan.
Selain link website tersebut, informasi mengenai lowongan Pertamina juga dapat diakses dari alamat email resmi recruitment@pertamina.com serta diinfokan juga melalui akun Instagram @pertaminacareer untuk melihat update rekrutmen Pertamina.
Lebih lanjut, jika kita cek di akun Instagram @pertaminacareer, mereka belum mengumumkan adanya open rekrutmen di awal tahun 2024 ini, sehingga dapat dipastikan bahwa lowongan tersebut tidak benar karena pihak Pertamina sendiri menegaskan jika segala bentuk informasi rekrutmen hanya dapat diakses melalui website resmi mereka.
https://www.instagram.com/pertaminacareer/
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...