[Hoax] Prabowo Reshuffle Menteri

03 November 2024 | 55 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Prabowo Reshuffle Menteri

Penjelasan :

Pada Senin (28/10/2024) kanal YouTube “Destinasi Politik” membagikan video berisi klaim “Prabowo reshuffle menteri pertama”. Unggahan disertai sampul foto (thumbnail) yang menggambarkan Prabowo dan Gibran beserta jajaran menteri. Per Sabtu (2/11/2024) unggahan sudah ditonton lebih dari 30 kali.

Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) pertama-tama menelusuri kebenaran klaim dengan memasukkan kata kunci “Prabowo reshuffle menteri” lewat mesin pencarian Google. Hasilnya, tidak ditemukan informasi tentang hal itu.

Video berdurasi 7 menit 56 detik tersebut sama sekali tidak membahas reshuffle menteri yang dilakukan Prabowo. Unggahan hanya berisi potongan video yang tidak berkaitan. 

Dilansir dari berita rmol.id yang tayang Senin (28/10/2024), prediksi Prabowo akan reshuffle menteri disampaikan oleh pengamat politik Rocky Gerung, disiarkan kanal YouTube Forum News Network (FNN).

Hingga Sabtu (2/11/2024), Prabowo tidak melakukan reshuffle terhadap menteri Kabinet Merah Putih.

Link Sumber

[rmol.id] Rocky Gerung Prediksi 2-3 Minggu Prabowo Lakukan Reshuffle Kabinet

https://rmol.id/politik/read/2024/10/28/642604/rocky-gerung-prediksi-2-3-minggu-prabowo-lakukan-reshuffle-kabinet

https://youtu.be/OjA_bJJiD8E?si=a44HFQ0e-wpGApEt (tautan asli unggahan kanal YouTube “Destinasi Politik”)

https://arsip.cekfakta.com/archive/1730208557.139557/index.html (arsip unggahan kanal Youtube “Destinasi Politik”)

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...