[Hoax] Info Pasien Yang Sudah Sembuh Dari RS Persahabatan

01 April 2020 | 747 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Info Pasien Yang Sudah Sembuh Dari RS Persahabatan

Penjelasan :

Beredar postingan di media sosial yang berisi pengakuan dari pasien Virus Corona yang sembuh setelah dirawat di RSUP Persahabatan. Dalam postingan tersebut dijelaskan kegiatan yang dilakukan pasien tersebut diantaranya minum Vit C-1000, Vitamin E, jam 10:00 – 11:00 berjemur 15-20 menit, telur satu butir, istirahat/tidur yg cukup min 7-8 jam, minum air putih min 1,5 lt per hari dan setiap makan harus minum yang hangat (jangan dingin).

Postingan ini beredar di tengah – tengah pandemic virus Corona atau COVID-19 yang dihadapi oleh Indonesia. Faktanya, kabar yang diposting di media sosial tersebut adalah tidak benar. Kabar tersebut dibantah oleh Direktur Utama (Dirut) RSUP Persahabatan, dr. Rita Rogayah. Menurutnya, saat ini pasien dalam ruangan isolasi dan tidak mungkin dapat berjemur. Terkait berjemur, dokter ahli gizi dan magister filsafat, Dr. dr. Tan Shot Yen M Hum juga membantah pemahaman bahwa berjemur badan di bawah sinar matahari secara langsung dapat mematikan virus Corona yang ada di dalam tubuh, ataupun yang sekadar menempel.

Link Sumber

https://kumparan.com/kumparannews/hoaxbuster-viral-obat-yang-dikonsumsi-pasien-corona-sembuh-di-rsup-persahabatan-1t8GXeTus2w?fbclid=IwAR3l0sg2OWn8ROoQaVEq5_QVf8KatmmFWe7MQhByF6Me4pACTRuxC5OJmLE

https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-hoaks-pasien-covid-19-sembuh-karena-rajin-berjemur-hingga-makan-telur.html?fbclid=IwAR1hQv610BrRbTX9tTPUaQzzXXJ6VPAwkHmlclo93YTSo5VNuYPSG-03m60

https://www.medcom.id/rona/kesehatan/JKRGRX7N-apakah-vitamin-c-dapat-menyembuhkan-covid-19?fbclid=IwAR36Ok8pk4FyGW0Yw8B5DxKG6C2roAE_UPqaY-Lw1-XBOD1oLRD-7RWnPzk

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...