[Hoax] Perang antara Tenaga Kerja Asing dan Tenaga Kerja Indonesia di Morosi

18 Desember 2020 | 869 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Perang antara Tenaga Kerja Asing dan Tenaga Kerja Indonesia di Morosi

Penjelasan :

Telah beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan yang mengatakan bahwa terjadi perang antara TKA dan TKI di Morosi. Unggahan tersebut  bertuliskan "Innalillahi waa Innailaihi rojiun…morosi berdarah udah perang antara cina n tenaga kerja di morosi. Gimana gak baku hantam upah buruh lokal 3,7 juta, upah buruh kasa cina 8-10 juta".

Faktanya, klaim yang mengatakan bahwa terjadi perang antara TKA dan TKI di Morosi adalah salah. Kericuhan yang terjadi di Morosi disebabkan oleh demonstrasi buruh smelter nikel milik PT VDNI. Demonstrasi dimulai sejak senin pagi, di mana para demonstran menuntut pengangkatan pekerja yang telah bekerja selama lebih dari 3 tahun untuk menjadi pekerja tetap serta menuntut kenaikan upah bagi para pekerja yang sudah bekerja lebih dari satu tahun.

Link Sumber

https://www.cnnindonesia.com/nasional/20201215101741-20-582229/demo-buruh-ricuh-berujung-pembakaran-pabrik-nikel-di-konawe?fbclid=IwAR2Tm0v0BUgV8B7w4-8tHx2SKHgj84ZkvYafd45xMWom721Vu7WDw7l9I_M

https://regional.kompas.com/read/2020/12/15/06120581/demo-buruh-perusahaan-nikel-pt-vdni-di-konawe-rusuh-sejumlah-fasilitas?page=all&fbclid=IwAR3tFnmxlB9-7lY7mkzpymiiCZhv8RHjW5XbCYNQomlvD3z7eNyZc1Kxc6E

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...