[Disinformasi] Kota Surabaya dari Zona Merah Menjadi Zona Hitam

04 Juni 2020 | 595 Kali | Dedi Kerta Sujaya

Kota Surabaya dari Zona Merah Menjadi Zona Hitam

Penjelasan :

Beredar informasi viral di media sosial Twitter perbincangan mengenai status Kota Surabaya menjadi zona hitam penyebaran Virus Corona, yang menyebutkan bahwa Kota Surabaya tak lagi masuk zona merah tapi masuk zona hitam . 

Dilansir dari Kompas.com, menurut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur, Benny Sampirwanto mengatakan bahwa  peta Surabaya bukan berwarna hitam melainkan merah tua. Per 2 Juni 2020, Kota Surabaya memasuki zona merah tua, bukan hitam. Benny lebih lanjut menjelaskan bahwa degradasi tampilan warna Covid-19 Kabupaten dan Kota di Jawa Timur bisa dipantau melalui website infocovid19.jatim.go.id. Perubahan warna pada peta sesuai angka penambahan kasus positif, dan untuk di Kota Surabaya, peta berubah dari merah ke merah tua karena ada penambahan kasus positif hingga 2.748 pada 2 Juni 2020.

Link Sumber

https://www.kompas.com/tren/read/2020/06/04/104009665/klarifikasi-penjelasan-zona-hitam-surabaya-bukan-hitam-tetapi-merah-tua?page=1

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...