[Hoax] Video Direktur Jenderal WHO Menari dan Tudingan Umat Islam Sengaja Ditekan untuk Mengikuti Konspirasi

29 Desember 2021 | 611 Kali | Edy Krisna

Video Direktur Jenderal WHO Menari dan Tudingan Umat Islam Sengaja Ditekan untuk Mengikuti Konspirasi

Penjelasan :

Beredar video rekaman seorang pria sedang menari di sebuah pesta yang diklaim sebagai Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus. Unggahan tersebut disertai narasi “Direktur WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus (Thedros Adhanom)... Tertangkap Kamera Berprilaku menjijikan... di duga ada kelainan sex alias Gay... Selama ini tentang #Covid-19... Umat Islam sengaja di Tekan untuk mengikuti arah Konspirasi WHO dgn dalih Penyebaran Virus,- #RBN Jahanam....!!!”.

Dilansir dari kompas.com, pria menari dalam video tersebut bukanlah Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus. Video rekaman tersebut pernah diunggah oleh akun YouTube Gustavo Maristany pada 12 Juni 2020. Video itu diunggah dengan judul dan keterangan dalam bahasa Portugis yang artinya: "Pesan dari Presiden WHO (Satir). Menghormati isolasi sosial dengan pujian." Disebutkan bahwa video itu adalah satir alias ditampilkan sebagai komedi atau lelucon. Pria dalam video itu bukanlah Tedros. Adapun terkait tuduhan vaksin Covid-19 sebagai konspirasi untuk menekan umat Islam juga merupakan hal yang tidak berdasar, mengingat vaksin Covid-19 bukan hanya diperuntukkan bagi umat Islam, melainkan merata untuk seluruh penduduk dunia. Hal itu sebagai upaya mengakhiri pandemi Covid-19 yang sedang melanda dunia.

Link Sumber

https://www.kompas.com/tren/read/2021/12/28/193000665/-hoaks-video-direktur-jenderal-who-tertangkap-kamera-sedang-menari?page=all

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4253224/cek-fakta-hoaks-konspirasi-komunis-yahudi-dan-nasrani-manfaatkan-covid-19-untuk-menghancurkan-islam

https://covid19.go.id/p/berita/satgas-vaksinasi-yang-merata-di-dunia-sebagai-salah-satu-cara-mengakhiri-pandemi

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...