[Hoax] Daftar Negara Umumkan Pembatalan Semua Prosedur Wajib Karantina, Tes Covid–19, dan Vaksin

01 Februari 2022 | 598 Kali | Alit

Daftar Negara Umumkan Pembatalan Semua Prosedur Wajib Karantina, Tes Covid–19, dan Vaksin

Penjelasan :

Beredar sebuah pesan berantai WhatsApp mengenai sejumlah negara membatalkan semua prosedur terkait pencegahan Covid-19 seperti prosedur wajib karantina, tes Covid-19, dan vaksin. Dalam narasi yang beredar juga disebutkan Covid-19 hanya dianggap sebagai flu musiman. 

Faktanya, klaim bahwa sejumlah negara membatalkan semua prosedur terkait pencegahan Covid-19, adalah salah. Beberapa negara yang tercantum dalam daftar tersebut masih memberlakukan prosedur terkait pencegahan Covid-19. Di antaranya, Singapura, yang sedang mengalami lonjakan kasus Covid-19 varian Omicron. Pemerintah Singapura mengimbau masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan. Terlebih dalam merayakan Imlek. Pemerintah setempat mengimbau agar dirayakan secara virtual.

Link Sumber

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/0kpv29RN-cek-fakta-beredar-daftar-negara-umumkan-pembatalan-semua-prosedur-wajib-karantina-tes-covid-dan-vaksin-ini-faktanya

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...