[Hoax] Deteksi Covid-19 dengan Cara Menahan Nafas selama 10 Detik

22 Februari 2022 | 568 Kali | Alit

Deteksi Covid-19 dengan Cara Menahan Nafas selama 10 Detik

Penjelasan :

Beredar kembali sebuah pesan berantai di media sosial WhatsApp terkait cara mendeteksi Covid-19 dalam tubuh. Pesan berantai tersebut mengklaim bahwa dengan menahan nafas selama 10 detik dapat mendeteksi adanya virus Covid-19 dalam tubuh.

Faktanya, informasi pesan berantai mengenai menahan nafas selama 10 detik dapat mendeteksi Covid-19 adalah tidak benar. Diketahui bahwa pesan berantai tersebut juga pernah beredar pada bulan Maret 2020 dan telah dirilis oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika sebagai isu hoaks. Ditegaskan oleh dr. RA Adaninggar, Sp.PD bahwa tes mandiri Covid-19 dengan menahan napas adalah tidak benar.

 

 

 

 

Link Sumber

https://kominfo.go.id/content/detail/24774/hoaks-tes-sederhana-deteksi-diri-virus-corona-hanya-dalam-sepuluh-detik/0/laporan_isu_hoaks

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4892942/cek-fakta-hoaks-tahan-napas-10-detik-untuk-tes-mandiri-covid-19

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...