[Disinformasi] 6.000 TKI dan WNI Diungsikan akibat TNI akan Melakukan Serangan ke Malaysia

21 Agustus 2022 | 317 Kali | Alit

6.000 TKI dan WNI Diungsikan akibat TNI akan Melakukan Serangan ke Malaysia

Penjelasan :

Telah beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan video yang mengklaim bahwa perang akan segera terjadi dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersiap menyerang Malaysia. Sebanyak 6.000 Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dan warga negara Indonesia (WNI) telah diungsikan ke tempat yang aman akibat konflik tersebut.

Faktanya, klaim yang mengatakan bahwa TNI akan menyerang Malaysia adalah keliru. Dilansir dari turnbackhoax.id, video tersebut merupakan Komando Daerah Militer (Kodam) VI Mulawarman yang sedang bertugas mengawasi dan menjaga wilayah utara Kalimantan Timur yang berbatasan langsung dengan negara bagian Sabah dan sebagian kecil Sarawak, termasuk di sebelah timur laut perairan Kalimantan Timur, yang berlokasi tidak jauh dengan Laut Sulu dan batas laut Filipina. Lebih lanjut, terkait video TKI diungsikan merupakan video lama yang terjadi pada tahun 2013 berlokasi di Sabah, Malaysia, saat negara bagian tersebut sedang mengalami konflik dengan Filipina.

Link Sumber

https://www.voaindonesia.com/a/enam-ratus-tki-di-sabah-diungsikan-ke-lokasi-yang-aman/1614577.html

https://turnbackhoax.id/2022/08/20/salah-tni-serbu-malaysia-6000-tki-diungsikan/

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...