Beredar sebuah unggahan di media sosial TikTok mengenai informasi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan membagikan uang Rp100 juta kepada masyarakat yang memiliki buku rekening BCA (Bank Central Asia), BNI (Bank Negara Indonesia), BRI (Bank Rakyat Indonesia), dan Bank Mandiri.
Faktanya, berdasarkan hasil penelusuran dari turnbackhoax.id, tidak benar bahwa Presiden Jokowi memberikan uang bagi pengguna bank BCA, BNI, BRI dan Bank Mandiri. Akun tersebut juga bukan merupakan akun TikTok resmi Presiden Jokowi. Dapat diketahui bahwa Presiden Jokowi tidak memiliki akun TikTok. Media sosial resmi yang sejauh ini diketahui milik Presiden Jokowi hanyalah Instagram, Twitter, dan Facebook. Pada akun resmi Instagram Presiden Jokowi @jokowi, juga tidak ditemukan mengenai informasi akan membagikan uang kepada masyarakat yang memiliki buku rekening BCA, BNI, BRI, dan Bank Mandiri.
Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...