[Hoax] Surat Edaran tentang Pengangkatan Tenaga Honorer Mengatasnamakan Kemendikbudristek

15 Oktober 2021 | 2540 Kali | Eri Martha

Surat Edaran tentang Pengangkatan Tenaga Honorer Mengatasnamakan Kemendikbudristek

Penjelasan :

Beredar sebuah surat edaran tentang pengangkatan tenaga honorer mengatasnamakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek). Surat edaran tertanggal 07 Oktober 2021 itu menyebut pemerintah pusat melalui Menteri Pendidikan dan Kebudayaan memberikan kebijakan kepada seluruh tenaga guru, administrasi, tenaga kesehatan dan penyuluh pertanian diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil. Surat tersebut turut memuat nomor WhatsApp yang dapat dihubungi untuk memperoleh kejelasan informasi pengangkatan tenaga honorer tersebut.

Faktanya, surat edaran tanggal 07 Oktober 2021 tentang pengangkatan tenaga honorer yang mengatasnamakan Kemendikbudristek tersebut tidak benar atau hoaks. Kemendikbudristek melalui laman resminya, kemdikbud.go.id juga menyebut surat itu tidak sesuai dengan Tata Naskah Dinas Kemendikbudristek sebagaimana diatur dengan SURAT EDARAN SEKRETARIS JENDERAL NOMOR 22 TAHUN 2021. Beberapa hal yang tidak sesuai antara lain nomenklatur jabatan menteri, nomenklatur kementerian, stempel jabatan menteri, kop surat/kepala naskah dinas dan format nomor surat.

Link Sumber

https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2021/10/surat-edaran-palsu-tentang-pengangkatan-tenaga-honorer

Share Berita Ini :


Sekretariat CIRT Buleleng

Jalan Pahlawan No.1 - Singaraja
Kabupaten Buleleng
Bali

Sosial Media
Tentang Kami

Program inovasi Bidang Persandian berbasis kinerja utama dan unggulan Dinas Kominfo dan Persandian Kab. Buleleng adalah Satgas Cyber Incident Response Team (CIRT) merupakan tim kolaborasi yang bersinergi dalam merespon cepat penanganan kejahatan siber untuk mengawal pimpinan dan generasi millenial dari selengkapnya...